Menjadi kegiatan pembuka di awal tahun ajaran baru 2021/2022 semeter genap, SMP Bina Putra Seputih Agung menggelar Family Gathering, Sabtu (08/01/2022). Berlokasi di Obyek Wisata Pantai Mutun, terdapat 60 peserta yang terdiri dari dewan guru serta staff SMP Bina Putra Seputih Agung beserta keluarga. Masih dalam suasana pandemi, acara yang dijalankan tetap menerapkan protokol kesehatan yang ketat, seperti pemeriksaan suhu tubuh sebelum memasuki area lokasi, menggunakan masker selama kegiatan, dan tetap menjaga jarak. Dengan kegiatan family gathering ini dirapkan dapat mempererat silaturahmi ataupun kekeluargaan antara staff, dewan guru beserta seluruh keluarga besar SMP Bina Putra Seputih Agung. Dalam kegiatan family gathering ini akan diisi dengan kegiatan di luar ruangan berupa makan bersama, foto bersama, outbound, karaoke, dan kegiatan yang menyenangkan lainnya. Kegiatan yang dilaksanakan di luar ruangan ini akan dikemas semenarik mungkin untuk menciptakan suasana kekeluargaan y